Kamis, 16 Desember 2010

Menteri Perempuan Tanam Pohon di Lahan Kritis Riau

Menteri Perempuan Tanam Pohon di Lahan Kritis Riau

Antara

Antara - Kamis, 16 Desember

Menteri Perempuan Tanam Pohon di Lahan Kritis Riau

Pekanbaru (ANTARA) - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Amalaia Sari Gumelar melakukan penanaman pohon di lahan-lahan kritis Taman Hutan Raya Sultan Syarif Kasim II, Provinsi Riau, Kamis.

"Ini merupakan salah satu bukti kepedulian perempuan dalam pelestarian lingkungan," kata Linda Amalia Sari Gumelar dalam acara yang dihadiri ratusan perempuan dari berbagai organisasi Pekanbaru tersebut.

Organisasi tersebut antara lain Solidaritas Istri Kabinet Indonesia Bersatu, Dharma Pertiwi, Dharma Wanita, Bhayangkari, Kowani, Tim Penggerak PKK dan Aliansi Perempuan Peduli Pembangunan Berkelanjutan serta Tanoto Foundation.

Menteri menjelaskan, Gerakan Perempuan Tanam dan Pelihara telah dicanangkan oleh Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono pada Desember 2007.

"Kegiatan menanam ini kembali dilakukan sebagai salah satu rangkaian memperingati Hari Ibu yang jatuh setiap 22 Desember," katanya seraya menambahkan gerakan itu akan terus dilakukan di tingkat nasional, provinsi dan kabupaten/kota.

Menteri juga mengatakan peran aktif perempuan sangat diperlukan di berbagai bidang pembangunan guna mewujudkan kesetaraan gender, termasuk menanam pohon seperti ini.

Dalam acara itu, menteri berharap seluruh perempuan di Indonesia khususnya di Riau memberi pendidikan dan pencerahan kepada generasi penerus terkait gerakan menanam dan memelihara pohon.

"Hal itu diperlukan agar gerakan menanam dan memelihara pohon menjadi sikap hidup dan budaya bangsa," katanya.

Linda juga mengatakan, aksi tersebut sebagai tindak lanjut dari Gerakan Penanaman Satu Miliar Pohon yang telah dicanangkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 28 November 2010.

Aksi ini merupakan kontribusi perempuan bagi kepentingan bangsa, dan gerakan ini harus terus dilakukan secara berkelanjutan, katanya pada acara yang dihadiri Ketua Umum Tim Penggerak PKK Fita Gamawan Fauzi dan Gubernur Riau Rusli Zainal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ShoutMix :


ShoutMix chat widget
 Bidakara Bagus

Arsip Blog

Highlight